SelatanTimes.com, Bolsel, Bendera merah putih adalah bendera kebangsaan Republik Indonesia yang mempunyai kedudukan Khusus sebagai identitas nasional.
Miris, dan sangat disayangkan Bendera merah putih yang di pasangan di muka kantor Desa Halabolu terlihat kusam dan sudah robek.
Ini memperlihatkan bahwa pemdes Halabolu tidak menghormati dan menunjukkan sikap patriotik terhadap bendera merah putih yang menjadi identitas nasional dan bangsa.
Ditempat terpisah Pemerintah Desa melalui salah satu Aparat Desa pada rabu, 4 desember 2024 saat dikomfirmasi lewat via Whatsap tidak ada jawaban .
Terpantau kejadian ini sudah berangsur lama, dan terlihat tidak ada kepedulian dari Pemdes Halabolu terkait bendera tersebut.
“Bendera ini sudah lama sepert ini tapi dorang tidak ganti-ganti” diungkapkan salah satu warga setempat.
Sementara disisi lain kalau melihat Anggaran pendapatan dan belanja Desa Halabolu hampir satu miliar per tahun, hanya saja selembar bendera ini tidak mampu di upayakan oleh Pemdes.
(Iron)