BOLSEL-SelatanTimes.com- Bupati Hj. Iskandar Kamaru, S.Pt. M.SI dan Wakil Bupati Deddy Abdul Hamid hadiri perayaan Halal bi halal di Desa Pinolosian Selatan (Pinsel), Senin 14 April 2025.
Kegiatan tersebut bertemakan “Ketupat bersatu. Tradisi menyatukan generasi” kegiatan ini digelar oleh Pemerintah Desa, Karang Taruna dan masyarakat Desa Pinolosian Selatan (Pinsel).
Dalam momen ini, Bupati Iskandar atas nama pribadi dan pemerintah daerah mengucapkan Minal Aidin Wal Faidzin dan mohon maaf lahir batin kepada seluruh masyarakat disertai harapan semoga momen lebaran ketupat ini menjadi ajang untuk kembali mempererat tali silahturahmi yang mungkin sempat terputus.
“Mari kita lupakan segala perbedaan yang telah lalu. Sekarang ini tidak ada lagi si A maupun si B. Di momen yang berbahagia ini, mari kita saling memaafkan, saling bergandeng tangan kembali untuk Bolsel yang lebih baik lagi ke depan,” Ajak pemimpin pilihan rakyat ini.
Iskandar pun tak lupa menyampaikan terima kasih kepada seluruh perangkat desa, karang taruna dan masyarakat setempat yang sudah menyelenggarakan acara Halal Bi halal ketupat ini.
“Kepada karang taruna, terima kasih banyak atas terlaksananya acara ketupatan pada siang hari ini, karena di setiap kegiatan yang ada di desa tidak lepas dari peran aktif dari kepemudaan dan semoga pemuda karang taruna hari ini dan seterusnya tidak terjerumus dengan hal-hal negatif yang bisa membahayakan diri sendiri,” tuturnya.
Selanjutnya, Bupati Iskandar menginformasikan bahwa Desa Pinsel akan menerima anggaran pembangunan air bersih sebesar Rp. 2,5 Milyar dan hal tersebut tinggal menunggu tender.
“Kaitan dengan itu, maka mari kita syukuri karena sampai saat ini Pemda masih tetap konsisten memperhatikan program-program yang ada di setiap desa,” Pungkasnya.
Hadir mendampingi Bupati, Sekda M. Arvan Ohy SSTP, MAP bersama para pejabat tinggi pratama Pemda, Camat Pinolosian bersama jajaran, pemerintah desa, karang taruna dan masyarakat setempat.***(IR/Adv)