SelatanTimes.com, Bolsel –Melakukan kunjungan kerja perdana di Kecamatan Helumo Bupati dan Wakil Bupati Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), disambut oleh Pemerintah Kecamatan dan masyarakat setempat dengan penuh gembira.
Bupati dan wakil Bupati di dampingi oleh Ketua TP-PPK Ny. Selpian Kamaru Manoppo dan Sekertaris TP-PKK Ny. Rosdiana Abdul Hamid Lapatola di jemput dengan poses Adat Gorontalo pada Kamis, 20 Maret 2025.
Dimana, kegiatan tersebut di pusatkan di lapangan Desa Pangia Kecamatan Helumo Kabupaten Bolaang Mongondow Selatan (Bolsel), selanjutnya kegiatan tersebut dilanjutkan dengan buka puasa bersama, sholat magrib, isya tarwih dan witir berjamaah.
Bupati dalam sambutannya menyampaikan ucapan terimah kasih kepada Pemerintah Kecamatan dan seluruh masyarakat Kecamatan Helumo atas jemputannya.
“Terimah saya ucapkan kepada Pemerintah Kecamatan, Para Sangadi dan masyarakat atas jemputannya,” ucapnya.
Iskandar pun menambahkan saat mengikuti retret di Magelang ada bebebrpa program yang di sampaikan oleh presiden yang harus dilaksanakan yakni pemeriksaan kesehatan gratis, ketahan pangan, dan Makan Bergizi Gratis (MBG).
“Untuk makan gratis khusus Bolsel nanti akang di laksanakan pada bulan Oktober” tambahnya.
Bupati Iskandar menyampaikan kepada kepala Puskesmas terkait pelayanan kesehatan kepada masyarakat untuk tidak perlambat dan harus cepat dilayani.
“Ketika ada masyarakat yang minta pelayanan maka harus di layani jangan di persulit,” kata bupati.
Bupati pun menekankan kepada seluruh Sangadi agar segera mencairkan Dana Desa (DD) dan Alokasi dana Desa (ADD) karna dananya ada di kas daerah dan mohon kepada Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD) kiranya bisa membantu para Sangadi.
“Mohon di bantu jangan di persulit, insyaallah tahun depan mekanisme penyaluran akan kita rubah, ” ucapnya.
Turut hadir Sekertaris Daerah, Asisten 1 Setda Bolsel, Anggota DPRD Bolsel, para pimpinan OPD, ASN se-kecamatan Helumo, Kepala Sekolah, Sangadi se-Kecamatan Helumo, Tokoh Adat dan tamu undangan lainnya.***(IR/ADV)